Wednesday, March 30, 2011

Kecintaan...

Kamis lalu saya mengikuti Pengajian di Masjid Jasa Raharja Jakarta dan kebetulan (padahal tidak ada yg kebetulan seh) yg hadir adalah Ustad Khoir Hari Moekti.

Tema yang disampaikan beliau berhubungan dengan peringatan Maulid Nabi adalah Kecintaan Kepada Nabi Muhamad dan Allah.

Beliau menyampaikan contoh-contoh bagaimana kecintaan para Sahabat kepada Nabinya untuk mengikuti perintah Allah, Ada sahabat Nabi yang mengorbankan Hartanya, Keluarganya, Binatang peliharaannya Kuda dan Unta, Kebunnya dan apa saja dikorbankan demi kecintaan kepada Nabi.

Hal ini pula yang menjadikannya dia seperti sekarang sebagai seorang Ustad, melepaskan atribut Artis Musik Rock papan atas Indonesia yang saat itu di era 80an dan 90an tidak lain adalah karena Kecintaannya kepada Nabi dan Allah.

Beliau bilang, "sakit" memang, berat memang, penuh dengan resiko yg begitu besar, meninggalkan gemerlap kesuksesan dan harta berlimpah yang sudah dalam genggaman. Namun sekarang Alhamdulillah perlahan semua bisa terlewati dan sekarang beliau merasa damai dan akan terus berbagi dengan sesama.

Lalu bagaimana dengan Kita..?, seberapa besarkah kecintaan kita Kepada Nabi kita dan Allah?

Lebih Cinta binatang Peliharaan untuk bangun pagi jalan-jalan shubuh dibanding Shalat Shubuh?

Lebih Cinta Sepeda, dan Lari Pagi di shubuh hari dari pada Shalat berjamaah di Masjid?...ya shalat dl baru olah raga lah apa begitu? atau lebih utama bobo terus di kasur yg empuk?

Lebih cinta kepada kekasih hati menunggu dirinya dan mengorbankan apapaun demi sang kekasih.

Lebih cinta olah raga, sampe antre tiket untuk nonton dan nonton sampe lupa shalat?

Lebih cinta nonton film,nonton sinetron, lebih cinta pekerjaan, lebih cinta bisnisan dan lebih cinta-lebih cinta yang lain...

Ya Allah semoga kecintaan kita kepada Nabi dan Allah bisa menjadi yang utama dibanding lainnya...

Tuesday, March 29, 2011

Tukang Cukur dan Tuhan

suaru hari terjadi percakapan antara Tukang Cukur Mang Asep dan langganannya yang sedang cukur rambut yaitu pak Budi.

Mang Asep (MA) : Pak Budi saya mah teu percaya Allah itu ada?, kumaha nya membuktikannya.
Pak Budi (PB) : "lah mah Asep teh bagaimana?, kan ada buktinya ini kita manusia dan alamnya adalah hasil ciptaannya..
MA :iya kalau itu mah tahu, tapi susah ngerasakannya kalau Dia itu ada, jadi saya mah teu percaya kl Allah itu ada..
PB : duh gimana ya kasih tahu supaya mang Asep percaya..?

Saat pak Budi lagi kebingungan, tiba-tiba ada orang yang lewat di depan toko tukang Cukur, rambutnya gondrong, gimbal, kucel, kotor, ngak terawat dan ngak rapih, pokokna mah ancur lah..., dan Pak budi langsung dapat ide...

PB: Mang Asep, tuh liat orang yg lewat didepan?
MA : Oh itu Pak, Meni tidak rapih ya pak rambutna acak-acakan begituh..
PB: iya, kalua dia mungkin gak percaya kalau Tukang Cukur itu ada?
MA: wah ngak mungkin atuh pak, kalau tukang cukur itu tidak ada, sudah jelas di Depan Toko saya ada tulisannya "Tukang Cukur Resik", punya Mang Asep.(mang Asep langsung Sewot)
PB: ah pasti dia gak percaya ada Tukang Cukur..
MA : wah itu karena dia gak mau tahu kalau tukang cukur itu ada, gak mau mendekati kesini, gak mau datang kesini, gak mau cukur rambutnya, gak mau rapih rambutnya...
PB: oh Gitu ya Mang Asep...
(dengan senagnya Mang asep tersenyum)
MA: Coba kalu dia datang ke saya, pasti rapih tuh rambutna..
PB: Nah kalu sekarang mang Asep sudah percaya kalau Allah itu ada?
MA: lah Naon hubunganna masalah rambut sama Allah.
PB: ya itu tadi, orang itu gak percaya kalau tukang cukur itu ada, karena dia tidak mau tahu dan gak mau mendatangi tukung cukur mang Asep yg hebat tea..,
Mang Asep juga sama karena Mang Asep tidak mau mendatangi Allah, disuruh shalat ketika ada panggilan Adzan gak didenger, di minta Puasa di bulan Ramdhan gak puasa, kalau punya rezeki berlebih di minta pergi Haji malah Jalan-jalan ke Luar negeri.
jadi kalau mau tahu dan bisa ngerasa Allah itu ada ya harus "mendatangi" ketika ada perintahNya., tahu kitu Mang Asep Gimana?

MA: iya ya.., kalau begitu, kitanya yang harus sering mendekat dan mendatanginya ya pak Budi...

PB:iya Mang Asep...

demikian obrolan sekilas di Tukang Cukur..., semoga memberi hikmah..

Sunday, March 27, 2011

Plan your work and work your plan

Kesukseskan tercipta jika “Plan your work and work your plan” Remember, people do not plan to fail, they fail to plan! So ensure your success by planning diligently! You deserve it!


Ini ada tulisan di Majalah SWA, saya simpan di blog ini, krn semoga bermanfaat utk kita baca...


Langkah-langkah Memulai Bisnis Awal

Friday, April 16th, 2010
oleh : Roy Tjahjo Suzanto

Saya adalah seorang marketer sejati, saya selalu berhasil mencapai target yang dibebankan perusahaan terhadap saya. Akan tetapi, saya selalu tidak merasa puas menjadi seorang pegawai. Saat ini saya ingin sekali memulai usaha sesuai dengan pengalaman yang saya miliki menjadi seorang marketing. Apa saja yang harus saya persiapkan, mengingat modal yang saya miliki tidak besar.

Nama : Yana Supriatna
Email: yana_mr.novartis@yahoo.co.id

Jawaban

Selamat untuk Bp Yana Supriatna karena anda selalu berhasil mencapai target yang dibebankan perusahaan, ini suatu prestasi yang dapat dibanggakan. Kita juga mengucapkan selamat kepada Bp Yana karena anda sudah mempunyai keinginan yang kuat untuk memulai suatu usaha.

Pertama-tama, jika anda ingin sukes dalam berbisnis anda wajib menjawab beberapa pertanyaan kita terlebih dahulu :

1.Sebutkan minimal 4 alasan yang menyebabkan anda ingin memulai bisnis ?
2.Mengapa anda memilih ingin terjun di dunia bisnis ?
3.Jika bisnis anda berhasil, apa yang akan anda lakukan dari hasil bisnis tersebut ?
4.Jika bisnis tersebut gagal, apakah anda sudah siap menerima resikonya? Dan mengapa anda harus menerima resiko tersebut?
5.Apa yang terjadi jika anda tidak segera memulai bisnis ?
6.Kapan anda segera memulai bisnis anda ?
7.Siapa yang bertanggung jawab terhadap keberhasilan bisnis anda ?
8.Dalam kondisi bagaimana anda akhirnya menghentikan bisnis anda ?



Langkah langkah yang wajib segera dilakukan oleh anda :

1. Sadari keberhasilan tergantung pada diri anda sendiri.

Assets paling berharga dalam menjalankan bisnis adalah diri anda sendiri. Diri anda sendiri perlu menjawab pertanyaan pertanyaan diatas. Anda wajib memiliki alasan yang kuat dan tidak tergoyahkan mengapa anda perlu berbisnis dan harus segera berbisnis. Tanamkan mental sebagai seorang juara di diri anda, anda akan berlatih terus menerus sampai anda meraih gelar sang juara.

2. Tekadkan bulat dan tindakan nyata

Keinginan yang kuat tidak cukup untuk berhasil, keberhasilan karena melakukan tindakan nyata yang akan saya pandu beberapa saat ini. Ambil kertas sekarang juga, cari tempat yang nyaman dan lakukan beberapa hal di bawah ini sekarang juga, jangan menunda nunda. Anda pasti bisa

3. Menentukan beberapa alternatif usaha.

Jangan terburu buru menentukan suatu usaha yang ingin anda geluti, lebih baik cari 3 bidang alternatif usaha yang akan anda geluti. Pertimbangan utama memilih bidang usaha adalah kondisi permintaan konsumen terhadap produk yang anda tawarkan. Berapa besar minat konsumen terhadap produk anda dan apakah minat konsumen ini dapat bertahan sampai 10 tahun kedepan. Analisa permintaan konsumen dan jumlah pesaing yang akan anda hadapi dari 3 bidang usaha tersebut. Permintaan konsumen bisa saja besar dan mungkin bertahan 10 tahun ke depan, tetapi jika sudah terlalu banyak pesaing, maka bisnis ini akan masuk ke red ocean (persaingan bisnis yang tidak sehat).

4. Memilih satu bisnis dari 3 alternatif bisnis diatas.

Pilih salah satu bisnis dari 3 alternatif bisnis yang telah ditentukan. Berikut adalah beberapa pertimbangan utama untuk membantu anda memilih 1 bisnis yang akan anda geluti, pertimbangan tersebut antara lain :

1. Cepat menghasilkan uang atau tidak.

2. Seberapa besar resiko yang akan anda hadapi jika produk tersebut tidak laku.

3. Seberapa besar keunikan produk anda dibandingkan pesaing yang ada.

4. Seberapa besar anda memiliki keahlian untuk menjual produk tersebut.

5. Perlu ruang usaha atau showroom yang besar atau tidak.

6. Apakah konsumen anda dapat melakukan pembelian berulang kali terhadap produk anda.

7. Produk anda mudah ditiru orang lain / tidak.

8. Berapa besar modal yang dibutuhkan untuk 6 bulan kedepan agar bisnis anda tetap berjalan dengan baik.

9. Apakah bisnis anda dapat diwariskan ke anak cucu anda.



5. Buatlah perencanaan bisnis dari bisnis yang sudah anda pilih.

The Queensland Small Business Corporation mensurvei sekitar 500 pengusaha yang memiliki bisnis plan dan menemukan beberapa fakta manfaat dari bisnis plan sebagai berikut : efektif menunjang goal 100%, membantu meningkatkan penjualan 91%, menunjang profit 81%, meningkatkan jumlah karyawan 79%, meningkatkan produktivitas beberapa kali lipat dari sebelumnya. Mari kita melihat bersama, hal apa saja yang seharusnya ada di dalam bisnis plan anda :

1. Visi Perusahaan.

Visi adalah suatu keadaan bisnis anda di masa yang akan datang, mungkin sekitar 100 tahun ke depan. Visi wajib dapat menginspirasi team agar bersama sama bergerak mencapai visi perusahaan.

2. Tentukan target market anda.

Pelanggan anda dapat ditentukan dari berbagai sisi antara lain : usia, jenis kelamin, rata rata penghasilan, status pernikahan, pendidikan, pekerjaan, hobi, geografis, dimana mereka sering berkumpul, media apa saja yang sering mereka lihat.

3. Tentukan target.

Tentukan target omzet penjualan dan target jumlah customer anda dalam 1 tahun ke depan, kemudian dijabarkan target tiap bulan.

4. Komunikasi pemasaran.

Tentukan media komunikasi yang tepat dan efisien untuk mengkomunikasikan produk anda ke target market yang sudah ditentukan. Agar target market membeli produk anda maka isi dari komunikasi wajib memenuhi kriteria AIDA (Attention, Desire, Interest dan Action)

5. Action plan.

Tentukan detail pelaksanaan dari rencana komunikasi pemasaran, meliputi : siapa yang menjalankan, bagaimana menjalankan, budget yang diperlukan, siapa mengontrol pelaksanaannya dan kapan diselesaikan.



6. Jalankan setiap perencanaan bisnis anda.

Keberhasilan suatu bisnis bukanlah karena anda sudah membuat perencanaan yang hebat, tetapi seberapa anda konsisten dan komitmen menjalankan apa yang sudah anda rencanakan. Kesuksesan adalah karena tindakan kecil yang terus menerus anda lakukan. Sukses buat anda…

Saturday, March 26, 2011

Usia 60 tahun, Hidup baru 20 tahun

Dear fren...


Kalimat ini saya ambil ungapan dari seorang ustad, kalau usia sudah 60 tahun, hidup kita yang sebenarnya baru 20 tahun.., lho kok bisa?
ya.., karena dalam 24 jam sehari kita hidup, seprtiga digunakan tidur/istirahat, sepertiga utk egiatan lain, mandi, belanja, makan, berpergian,kerja, ngerumpi, ngegosip, nonton infotainment yg ngak jelas dsb, sedangkan sepertiga lagi untuk ibadah sholat, amalan2 lainnya (sepertinya sepertiga waktu dalam sehari sebenarnya kebanyakan juga ya..?)

seperti tertera dalam Al-qur'an Allah Berfirman , "tidak semata-mata Aku ciptakan Jin dan Manusia, kecuali untuk beribadah kepadaKu"

Jadi kalau kita selama hidup ini digunakan selain Ibadah, maka "hidup" kita sebenarnya bukan sesuai usia kita...

Mari lakukan sesuatu di hidup ini agar kita benar-benar "hidup"....

Thursday, March 24, 2011

Ujian Kesabaran..

Pagi itu rabu 23 Maret sekitar jam 10an.., saya lg dikantor sedang menyelesaikan pekerjaan rutin saya, tiba2 istri saya telpon dan meminta pulang segera krn tangan kiri anak saya patah atau keplintir krn saat itu blm tahu apa yang terjadi, segera saya pimit ijin pulang ke rumah.

Sesampai dirumah saya langsung bawa naka saya ke tukang urut pijat tulang Pak Haji Nain di daerah Cilandak dekat pasar cipete.

Tiba disana jam 10.50an.., dan banyak sekali para pasain disana, saya ambil nomer dan tunggu panggilan dapat nomer 86. satu persatu pasien di panggil dan disana ada 3 keluarga pak Haji Nain yg bertugas sebagai ahli urut, dan info dr pedagang disana, keluarga pak Haji ada 8 orang yg ahli urut, makanya kl sabtu minggu dirumah pak Haji penuh banget pasien dan penuh juga parkiran Mobil dan motor.

sampe jam 12.15 masih belum di sampe nomer panggilan 86 dan sampe nomer 75, istirahat dulu untuk akan siang dan shalat.

Sementara menunggu, saya Shalat dl dan selesai shalat, saya liat pasien berdatangan masih ramai, beberpa ada yg pakai kursi roda.

Sekitar jam 13.15, kegiatan di mulai lg, dan nomer panggilan dimulai lg.
Namun saya liat ada beberapa keluarga pasien, terutama ibu-iu berkumpul di dekat petugas, dan sepertinya ingin segera di dahulukan krn mungkin merasa dia "yg butuh segera" pertolongan, padahal masih banyak pasien lain yg dengan sabar menunggu giliran dari pagi.

Sampe tiba giliran Anak saya, dan pak Haji mulai mengurut tangan kiri anak saya, pak haji butuh perban, dan minta asistennya pak Amin mengambil perban, pak amin saat ini masih sibuk menjawab permintaan ibu-ibu yang minta "kompensasi" didahulukan.(saya ngak ngerti kenapa banyaknya ibu-ibu?, keluarga pasien laki-laki sepertinya lebih sabar)

Pak Haji bilang, jangan diladeni ibu-ibu yg minta duluan, layani pasein sesuai antrian yg sudah sabar menunggu giliran.

Pesan pak Haji, "kalau kena musibah harus sabar, sabar antri nunggu giliran, dan kuat menerima ujian ini"

pesan cerita diatas,

"Kadang kita suka merasa yg paling butuh pertolongan, padahal di luar sana masih banyak yg lebih menderita dari kita dan mereka lebih sabar.
Kadang kita berfikir dengan uang segalanya bisa cepat selesai namun banyak hal yg tidak semuanya selesai dengan uang atau tergantikan dengan uang"

semoga memberikan kesabaran bagi kita semua..

Wednesday, March 23, 2011

Urut Tulang Haji Nai'm

Hari ini antar anak saya terpelintir tulang sikut kiri, bengkak dan ngak bisa diluruskan krn bercanda di sekolahnya dan langsung diantar untuk di urut ke Haji Na'im jalan MPR III dalam Cilandak.

Bagi Anda yang, patah tulang kaki, tangan, Keseleo olahraga, tabrakan Motor, ketabrak, atau apa saja yg berhubungan dengan tulang dan persendian, bisa datang ke
H. Naim Jl. MPR III Dalam No.24
Cilandak Barat-Jakarta Selatan
Setiap Hari (jum'at tutup)

Insya Allah dengan Sabar dan Ikhtiar, dan ikhlas, maka ALlah akan menyembuhkan..



Pasien lain Patah Kaki, tertabrak motor..

Motivasi Bau Terasi..(Informasi motivasi)

Tiada yang namanya Kegagalan...




"Anda tidak Pernah dikatakan kalah...sampai anda berhenti mencoba.."

"Kita tak akan pernah menemukan "lautan Baru" kecuali jika kita memiliki keberanian untuk tidak melihat "pantai"

"Banyak kegagalan dalam hidup ini terjadi karena orang-orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan karena mereka telah menyerah"

"berlian adalah sebongkah batu yang telah melewati tekanan berat", begitupun kita untuk menjadi "berlian" pasti akan melewati "tekanan yg berat"..

"Keraguan dan Penundaan seringkali menjadi sumber kegagalan"

"Hanya mereka yang tidak melakukan apa-apa...yang tidak membuat kesalahan"

"Anda akan selalu mengalami kegagalan pada jalan menuju kesuksesan.."

"Kegagalan adalah kesempatan untuk memulai lagi dengan lebih Baik.."

"kita seringkali dapat belajar lebih banyak dari kegagalan daripada kesuksesan.."

"Ketilka satu pintu tertutup, pintu lain terbuka, tetapi seringkali kita terlalu lama memandang dengan kecewa pintu tertutup itu sehingga kita tidak melihat pintu lain yang terbuka bagi kita.."

"jika anda berfikir akan kalah, Anda sebenarnya sudah kalah.."

" Orang yg disebut bagkrut bukanlah orang yang tidak memiliki sesenpun dalam sakunya, tetapi orang yang disebut bangkrut adalah orang yg tidak mempunyai cita-cita"

" Dimana tidak ada kemungkinan untuk Gagal, Disitu tidak ada Tantangan.."







semoga menambah semangat!!!

Tuesday, March 22, 2011

Saya Mau Jual Rumah (Siap Huni)

Saya Mau Jual Rumah Neh :

Di Jual Rumah Siap Huni di Jl. warung Jati Timur2 No 44B Kalibata.,,
ukuran 60m2, tembok, dua tingkat, Baru 2 tahun di renov, 2 kamar bawah, 1 kamar atas. Akses mudah Di tengah Kota, SJB, Cocok untuk keluarga dg 2 Anak atau yang punya Usaha.
Akses 100mtr ke jalan Warung Jati.
Akses 600mtr ke Halte BUSWAY Warung Jati, warung Buncit.
Akses 2 Km ke Carrefour PasarMinggu.





Peminat Serius Hub Sumirat 0813-9375-0385.,
atau liat di blog saya www.dikania.blogspot.com






Tralis Besi Tempa



Tralis Besi tempa




Tangga Besi Tempa




Tangga Besi Tempa




Tangga Besi Tempa




Pagar Besi tempa




Pagar Besi tempa

Saturday, March 19, 2011

Persiapan..sebelum memulai sesuatu.

Persiapan..ya persiapan atau preparation sebelum memulai sesuatu..maka ketika semua sudah terjadi maka semua akan berjalan lancar dan sukses.

Beberapa hari lalu saya keluar kota dan perlu menginap beberapa hari di Hotel, maka akan terbayang sebelumnya kebutuhan apa saja yang di perlukan selama perjalanan tersebut.
Misal jika kita bermalam 2 hari maka kita akan berhitung berapa pakaian yang kita butuhkan, 1 dipakai dalam perjalanan , 1 pakaian malam atau tidur, 1 buat besoknya paginya sampe sore, 1 lagi buat tidur, 1 lagi buat pulangnya ini hanya contoh persiapan untuk pakaian, mungkin anda bisa persiapkan untuk hal atau maksud lainnya dan bisa anda bayangkan apa saya yg dibutuhkan untuk keperluan tersebut.

Dan hari "H" terjadi maka semuanya akan berjalan sesuai dengan yg di bayangkan dan perkirakan sebelumnya, maka kegiatan tersebut bisa berjalan sesuai rencana.

Lalu saya bertanya pada diri sendiri, kalau hal apapun kita bisa melakukan persiapan dengan baik maka pada saatnya tiba kita sudah siap dan bisa melakukan sesuai dengan rencana.

misal,
jika ingin lulus dengan nilai bagus, persiapannya ya belajar yg baik.
jika ingin sukses, maka belajar juga pada orang sukses apa yang sebelum sukses dia lakukan.

Ada kata bijak dari orang sukses " kesuksesan adalah persiapan, kerja keras dan belajar dari kegagalan" jadi persiapan adalah sepertiga dari kesuksesan he..he..

Maka lakukan persiapan, dan pada saatnya tiba anda akan siap seperti yang anda inginkan...